Hello Gen Z people! Renungan harian ini dapat diakses melalui instagram kami di www.instagram.com/z_votion.id. Jangan lupa untuk follow ya!
Renungan hari ini berjudul:
Visi Bukan Ambisi
“Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu.” – (Matius 6:33)
Visi dan ambisi itu mirip — tapi punya arah yang sangat berbeda. Ambisi menempatkan diriku sebagai pusat. Visi menempatkan Tuhan sebagai tujuan utama. Banyak orang mengejar mimpi, tapi tujuannya adalah glory for self, bukan glory for God.
Sebagai anak Allah, kita dipanggil bukan cuma untuk sukses, tapi untuk berbuah dan berdampak. Visi dari Tuhan akan membentuk karakter, bukan hanya pencapaian. Visi akan membuatmu semakin rendah hati, bukan haus validasi.
What to Do?
1. Cek motivasi di balik impianmu: apakah kamu ingin dikenal, atau ingin Tuhan dikenal lewat hidupmu?
2. Ambil waktu teduh dan minta Tuhan menyaring motivasi hati dengan terang-Nya.
📖 Bible Marathon: 2 Tawarikh 6–7