Skip to content

Tuhan Lindungilah Diriku

Do=C | Cipt. Pdt. Dr. Erastus Sabdono 
Genre : Pop Ballad
Partitur :   
Referensi : https://youtu.be/ruVNg1J8D4o

 

Tuhan lindungilah diriku
Dari kuasa gelap
Dan dari diriku sendiri
Kar’na kodrat dosa di dalamku

Tuhan lindungilah diriku
Dari pengaruh dunia
Dan dari segala petaka
Yang tidak membuatku sempurna

Chorus
Tuhan lindungilah aku
Dari mereka yang jahat kepadaku
Semua kuserahkan kepada-Mu, Tuhan
‘Ku aman dalam perlindungan-Mu

Tuhan lindungilah aku
‘Ku tak dapat hidup berjalan sendiri
Dalam tuntunan-Mu, ‘ku tetap setia
Agar kusampai di rumah Bapa