Truth Kids, Rabu, 5 November 2025
Hello Sobat Truth Kids! Renungan harian ini dapat diakses melalui instagram kami di www.instagram.com/truthkids_ Jangan lupa untuk follow ya!
Renungan hari ini berjudul:
Doa Itu Besar Kuasanya
Kejadian 29:35
“Mengandung pulalah ia, lalu melahirkan seorang anak laki-laki, maka ia berkata: ”Sekali ini aku akan bersyukur kepada TUHAN.” Itulah sebabnya ia menamai anak itu Yehuda. Sesudah itu ia tidak melahirkan lagi.”
Sobat Truth Kids, pernahkah kalian merasa tidak diperhatikan, kurang disayang, atau kecewa dan sedih karena apa yang kalian inginkan tidak tercapai? Jika pernah, mari kita belajar dari tokoh Alkitab wanita bernama Lea. Lea adalah istri pertama Yakub. Namun, Yakub lebih menyayangi Rahel, istri keduanya. Karena itu, Lea sering merasa diabaikan dan tidak disayangi. Hatinya pun menjadi sedih dan kecewa, tetapi ia tetap memuji Tuhan dalam doa-doanya.
Hal itu menggerakkan hati Tuhan. Ia mendengar semua doa dan kesedihan hati Lea, sehingga Ia mengaruniakan beberapa anak laki-laki sebagai penghibur dan membuat Yakub juga menyayangi Lea.
Dari Lea kita belajar bahwa Tuhan mendengar setiap doa kita. Tidak ada alasan bagi kita untuk tidak bersyukur dan memuji Tuhan. Walaupun kehidupan kita tampak tidak baik-baik saja, berkat penyertaan Tuhan selalu ada dalam hidup kita. Karena itu, kita harus seperti Lea—meskipun merasa tidak disayang, diabaikan, kecewa, dan sedih, ia selalu memiliki alasan untuk memuji Tuhan dan berdoa kepada-Nya.
Lea tahu hanya Tuhanlah yang tidak akan pernah mengecewakan, dan Tuhan membuktikan cinta kasih-Nya kepada Lea. Jangan anggap remeh kuasa doa ya, Sobat Truth Kids. Doa yang dinaikkan kepada Tuhan dengan sungguh dan tulus, besar kuasanya.