Di lembayung ujung kehidupan
Saat kelopak mata meredup
Pupus sudah semua harapan
Ini akhir perjalanan
T’lah membujur kaku tubuh fana
Bibir pun membisu tak berdaya
Terasa sunyi, sepi dan hampa
Seiring lalu sang kala
Chorus
Ingat waktu masih ada kesempatan
Kau kejam menolak kebenaran
Hanyut dalam bingkai-bingkai kesenangan
Kau nistai kekudusan Tuhan
Kini sudah terlambat semua
Tiada lagi sebutir pun asa
Kekekalan yang dahsyat menanti
Kengerian tak terperi